Sejumlah Pejabat Dilantik Bupati Rokan HIlir, Afrizal Sintong Sebut Ada Berganti, Ada Rotasi dan Ada Penyegaran

    Sejumlah Pejabat Dilantik Bupati Rokan HIlir, Afrizal Sintong Sebut Ada Berganti, Ada Rotasi dan Ada Penyegaran

    ROKAN HILIR -   Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong, S.IP melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan pimpinan tinggi pratama, jabatan administrator, jabatan pengawas serta jabatan kepala puskesmas dilingkungan pemerintah kabupaten Rokan Hilir (Rohil) di gedung serbaguna Misran Rais Jalan GedungNasional Bagansiapiapi Jumat malam (11/02/2022).

    “Harapan kami jabatan yang diberi menjadi tangung jawab dengan harapan kami betul betul bisa melayani masyarakat dengan sebaik baiknya, ”tutur bupati Rohil kepada jurnalis seusai melantik sejumlah pejabat tersebut..

    Lanjutnya, dia mengakui ada juga pergantian, ada rotasi, ada penyegaran dimana mungkin yang lama sudah lama mengemban jabatan sehingga kemungkinan jabatannya dinaikkan setingkat. Sedangkan kepada pejabat yang telah dilantik dia juga berpesan.

    “Jabatan ini menjadi tugas yang berat untuk diselesaikan. Apalagi saat ini menghadapi covid 19. Ini merupakan tugas berat yang menanti saat ini, ”ujarnya.

    Oleh sebab itu, dia berharap kepada pejabat yang telah dilantik tidak berdiam karena harus langsung bergerak dengfan cepat menjalankan tugas yang telah diembannya.

    “Jangan berleha leha atas jabatan yang telah diemban setelah pelantikan, ”pungkasnya.. (andi)

    riau rohil
    Andy Gunawan Riothallo

    Andy Gunawan Riothallo

    Artikel Sebelumnya

    Minyak Goreng Langka, Bupati Rohil Tegaskan...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Rokan Hilir Melantik 56 Pejabat,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Tags